Peresmian Rumah Sakit Khusus Bedah Halimun (RSKB Halimun)

Terhitung sejak 12 April 2017, Klinik Halimun Medical Centre resmi berubah dan berkembang menjadi Rumah Sakit Khusus Bedah Halimun (RSKB Halimun). Sesuai namanya, Rumah Sakit Tipe C ini, didesain khusus untuk melayani berbagai tindakan, mulai dari perawatan, pengobatan hingga pembedahan (operasi) ortopedi. Meski begitu, pasien umum tetap dilayani oleh dokter umum yang berjaga 24 jam di Instalasi Gawat Darurat (IGD) dan Poli Umum.
Pembukaan Tirai Logo Rumah Sakit
Untuk mengungkapkan rasa syukur, pada Ahad (23 April 2017), Pimpinan, Staf dan Karyawan RSKB Halimun menyelenggarakan tasyakuran sekaligus peresmian Rumah Sakit Khusus Bedah Halimun (RSKB Halimun) yang dihadiri oleh keluarga besar Halimun Grup (PT Halimun Medical Centre dan PT Halimun Media Citra). Acara dikemas secara sederhana, akrab tapi penuh hikmat.
Pemotongan Tumpeng
Direktur Rumah Sakit Khusus Bedah Halimun (RSKB Halimun) Dr. H. Briliantono M. Soenarwo, SpOT, dalam sambutannya menyatakan bahwa perubahan status dari klinik menjadi rumah sakit merupakan amanah Allah SWT yang harus dijaga. Beliau mengajak seluruh keluarga besar RSKB Halimun untuk bekerja dengan hati, semata-mata mengharap ridha Allah SWT.
Sumber: republika.co.id